Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe Audiensi bersama Pihak MAN 2 Lubuklinggau di ruang kerjanya. Rabu (05/12/2018).
Pihak MAN 2 datang bersama Sekretaris Dinas Pendidikan Lubuklinggau Rudi Erwandi menyampaikan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan. Yakni kegiatan Aksi GO (Ajang Kreatifitas, seni dan Olahraga) tingkat pelajar sekota Lubuklinggau baik jenjang SMP sederajat ataupun SMA sederajat yang direncanakan digelar pada 12 Desember mendatang.
Walikota (Wako) menyambut baik kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut, karena menurutnya hal ini upaya dari peningkatan atau optimalisasi ekstrakulikuler siswa. Karena menurut dia, dengan demikian, siswa punya kesibukan positif dan kecil kemungkinan akan terlibat hal-hal negatif seperti penyalahgunaan narkoba, tauran dan kenakalan remaja lainnya. Nanan, sapaan aktab Walikota juga mengharapkan agar hal ini juga dilakukan sekolah-sekolah lainnya di Kota Lubuklinggau.(admin)